Assalamualaikum , Bagaimana puasa anda ? semoga diberikan kelancaran dan mampu tamat hingga lebaran nanti,walapun puasa merupakan hal yang tidak mudah, kita harus menahan rasa lapar dan haus disiang hari berjam-jam tanpa makan apapun, tapi rasa lapar dan haus bukan menjadi alasan kita untuk membatalkan puasa bukan ? karena semua masalah ada solusinya.
Anda mungkin juga ingin tahu bagaimana sih cara agar tidak mudah lapar dan haus saat puasa ? itu akan saya bahas kali ini , ingat tetap puasa dan tahan segala godaan yang ada dan semoga kita diberikan pahala atas segala pengorbanan kita.
Oke langsung saja ke tips Cara agar tidak mudah lapar dan haus saat puasa :
1. Bersahur dengan waktu yang tepat.
Apa maksudnya ? maksdunya anda harus bersahur dan jangan asal sahur ,dimana anda harus memperhatikan waktu saat sahur, waktu yang tepat adalah tidak terlalu dini dan juga tidak terlalu mepet jam imsak karena akan membuat anda buru-buru saat makan dan rasa nikmat dan daya tahan makan yang tidak anda nikmati akan sangat cepat, jadi bersahurlah dengan sewajarnya dan tertib.
2. Makanan saat sahur.
Ini juga sangat penting dimana anda wajib makan yang mengenyangkan dan tidak berlebihan, jangan makan yang terlalu berlemak atau mengandung banyak minyak karena akan membuat cepat haus dan stamina cepat turun atau lemas.
3. Banyak makan buah saat sahur dan berbuka
Buah merupakan vitamin yang sangat baik dan diperlukan oleh tubuh, maka dari itu rutinlah makan buah-buahan dan di utamakan buah kurma.
4. Minum air putih
Saat puasa banyak cairan yang hilang atau tidak terisi, maka dari itu manfaatkanlah waktu sagur dan berbukan untuk minum air putih secukupnya.
5. Aktivitas yang wajar.
Saat puasa bijaklah memilih aktivitas seperti olahraga berat atau pekerjaan yang menguras tenaga, usahakan berolahraga kecil saja agar tidak teralu memporsir stamina, jadi kondisi saat anda berpuasa tetap stabil dan terjaga dari keletihan.
Dengan menerapkan ke lima tips tadi anda akan terhindar atau dapat mengurangi resiko lapar dan haus yang bisa melanda disaat anda berpuasa, berpuasalah dengan niat yang tulus agar puasa kita bukan hanya mendapatkan lapar dan haus namun pahala yang berlipat ganda.
Sekian saja tips mengenai Cara agar tidak mudah lapar dan haus saat puasa semoga dapat bermanfaat dan membantu puasa anda.
Terimakasih
Terimakasih